✔ Doa Dilapangkan Rezeki dan Jodoh - Juragan Do'a -->

✔ Doa Dilapangkan Rezeki dan Jodoh

Daftar Isi [Tampil]

Doa Dilapangkan Rezeki dan Jodoh - Kemudahan rezeki adalah sesuatu yang sangat diidam-idamkan oleh setiap manusia, karena inilah kunci hidup yang akan membawa kepada kebahagiaan, pada umumnya setiap orang seperti itu. Rezeki disini biasanya kita hanya anggap uang atau benda lainnya yang membantu memudahkan kehidupan kita, tapi untuk kali ini ditambah dengan dimudahkannya rezeki jodoh. InsaAllah.

Setiap orang memiliki waktu yang sama, yaitu 7 hari dalam seminggu, 24 jam dalam sehari-semalam, tapi kenapa mereka mendapatkan jumlah rezeki yang berbeda-beda, padahal dalam segi berusaha terkadang yang rezekinya sedikit nampak lebih bekerja keras.

Begitu juga soal jodoh, usia kurang-lebih sama, wajah juga tidak jauh berbeda. Tetapi kenapa si A cepat dan mudah mendapatkan jodohnya, sedangkan Si B sampai sekarang jodohnya tiada kunjung tiba.

Ada banyak doa yang diajarkan oleh Rasulallah untuk memudah rezeki, tetapi biasanya khusus doa tersebut hanya untuk kerezekian. Dan juga sebaliknya doa untuk memudahkan jodoh juga hanya untuk mempercepat jodoh.

DO'A AGAR DILAPANGKAN REZEKI DAN JODOH (WAJAH BERSINAR)


Baca Juga: ✔ Doa Kebaikan Untuk Istri Agar Sholehah

Tetapi doa ini lebih komplit, karena berkhasiat untuk memudahkan dan dilapangkan rezeki dan memudahkan datangnya jodoh, karena mampu membuat pengamalnya wajarnya memancarkan sinar dengan aura yang mempesona.

Maka dari itu bagi anda yang sedang ingin dilancarkan rezekinya dan segera didatangkan jodohnya, mengamalkan Doa Dilapangkan Rezeki dan Jodoh ini sangat cocok tentunya.

Kunci dari sebuah amalan atau terkabul sebuah doa adalah ikhlas dan sabar, ikhlas dan menjalankannya tidak banyak tuntutan karena yakin doa itu jika tidak dikabulkan, maka akan diganti dengan yang lebih baik. Sabar secara terus-menerus mengamalkannya tidak cuma sehari atau dua hari, setelah itu berputus asa.   

DO'A AGAR DILAPANGKAN REZEKI DAN JODOH (WAJAH BERSINAR)

Arab:

بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ
سَاَلْتُكَ بِالْاِسْمِ الْمُعَظَّمِ قَدْرُهْ، بِاَجٍ اَهُوْجٍ جَلْجَلُوْتُ هَلْهَلَتْ

Latin:

BismillaaHirrohmaanirrohiim

Sa altuka bil ismil mu 'azh-zhomi qodruH, bi ajin aHuujin jaljaluutu HalHalat

Artinya : 

"Dengan nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyanyang. Aku mohon kepadamu dengan nama yang diagungkan derajatnya, dengan ajin aHuujin jaljaluutu HalHalat."

Baca Juga: ✔ Nama-Nama Batu Akik Dan Kegunaanya

Cara Mengamalkannya:

Baca bismillah sebanyak 1 X dan Doa dilapangkan Rezeki dan Jodohnya sebanyak 7 X. Usahakan jangan sampai meninggalkan sholat fardhu yang lima waktu, lebih sempurna mengerjakan atau ditambah sholat sunnah lainnya. 

Bacalah doa tersebut setiap selesai sholat Wajib yang 5 waktu.

Sekian..

Salam - Juragan Doa

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel