✔ Doa Mustajab - Untuk Obat Sakit Gigi Berlubang Atau Gusi Bengkak - Juragan Do'a -->

✔ Doa Mustajab - Untuk Obat Sakit Gigi Berlubang Atau Gusi Bengkak

Daftar Isi [Tampil]

Doa Obat Sakit Gigi Berlubang Atau Gusi Bengkak Mustajab - Sakit gigi merupakan penyakit yang sangat umum diderita oleh orang kita Indonesia, kalau sedang kambuh boro-boro enak makan kerjaan nya berkumur  dengan air putih untuk meredakan rasa sakit Gigi tersebut, baik disebabkan karena berlubang atau gusi yang bengkak.


Jika sedang dalam keadaan seperti itu segala obat yang ditenggarai bisa menyembuhkan sakit Gigi diminum, karena memang sakit Gigi itu sangat menyakitkan. Gigi rasanya cenut-cenut, kepala pening, mata sakit, tenggorokan dan leher berasa kaku.


Karena ingin cepat sembuh dan reda sakit Giginya bahkan tak jarang dikerokin leher dan punggung, pernah suatu saat sampai mencari di google doa sakit gigi menurut ustad danu. Siapa yang tahu beliau pernah membahas memberikan doa mustajab yang sesuai Sunnah untuk menyembuhkan Gigi berlubang ataupun gusi bengkak.


Ternyata yang mencari obat sakit gigi baik berupa mp3, tulisan dan sampai video tidak hanya orang yang beragama Islam, yang memeluk agama Katholik cukup banyak yang mencarinya.


Baiklah sebagai usaha yang bersifat fisik seperti dengan meminum obat sakit Gigi yang biasa kita beli dipasaran, seperti toko obat, apotik atau warung terdekat. Kita juga bisa menyembuhk an sakit Gigi dan gusi ini dengan alternatif doa.


Media doa ini ada yang menggunakan bahasa Arab seperti dari Al Qur'an surah Al Mulk, ada juga yang berbahasa Indonesia, latin dan Jawa yang penting menjadi doa agar gigi kita segera sembuh.


Mengapa dalam Islam sebentar-sebentar doa? karena doa itu intinya ibadah dan senjatanya orang mukmin.


Maka dari itu jika mengalami sakit Gigi, baik karena berlubang, tumbuh gigi bongsu atau mengilangkan sakit selepas cabut gigi, anak sakit Gigi. Sudah hantam saja dengan ikhlas dan yakin dengan doa sakit Gigi. agar sakit Gigi segera hilang.


Doa Obat Sakit Gigi Arab

Doa Obat Sakit Gigi Arab


Doa Obat Sakit Gigi Latin

A'uudzu billaahi waqudrotihi min syarrimaa 'ajidu wa'uhaadziru


Arti Doa Obat Sakit Gigi

"Aku berlindung kepada Allah dan kekuasaan-Nya dari keburukan yang sedang aku rasakan dan yang aku khawatirkan".


Doa dibaca ketika sakit gigi ini adalah doa yang diajarkan oleh Nabi Muhhammad SAW sebagai mana Hadits yang diriwayatkan oleh Imam Muslim sbb:

 ضَعْ يَدَكَ عَلَى الَّذِى تَأَلَّمَ مِنْ جَسَدِكَ وَقُلْ بِسْمِ اللهِ ,ثَلاَ ثًا .وَقُلْ سَبْعَ مَرَّاتٍ أَعُوذُ بِاللهِ وَقُدْرَ تِهِ مِنْ شَرِّ مَا أَجِدُ وَأُحَاذِرُ


Artinya: 

Letakkan tanganmu pada tempat yang sakit dan bacalah Bismillah tiga kali, lalu bacalah "Aku berlindung kepada Allah dan kekuasaanNya dari keburukan yang sedang aku rasakan dan yang aku khawatirkan." (HR. Muslim)


Tata-cara Membaca Doa Sakit Gigi

  1. Pegang atau tempelkan tangan Anda di posisi  gigi yang sakit.
  2. Lalu Ucapkan (Bismillah) Basmalah 3x
  3. Lanjutkan dengan membaca doa obat sakit gigi sebagaimana diatas.


Itulah tadi diatas mengenai pembahasan kami tentag: Doa Obat Sakit Gigi, baik yang berkenaan dengan giginya berlubang, atau gusinya bengkak. Bisa dibacakan doa tersebut diatas. 


Semoga dengan doa tersebut bisa mengundang kerdihoan Allah SWT, sehingga diperkenankan akan datangnya secara cepat pertolonganNya berupa kesembuhan dari sakit gigi yang kita alami.


Salam - Juragan Doa



Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel